Pengantar komunikasi data
Data dapat diartikan sebagai informasi digit biner. Tranmisi data berarti pengiriman data antara dua komputer atau antara satu komputer dengan terminal. Digit biner merupakan satuan terkecil yang digunakan dalam penyimpanan dan komunikasi informasi di dalam teori komputasi dan informasi digital. Bit atau disebut juga digit, bit diumpamakan seperti saklar lampu, dapat menyala dan mati, menyala berarti true(1), dan mati berarti false (0).
Jenis data dalam suat jaringan komputer terdiri antara satu komputer atau lebih komputer mainframe (komputer mainframe merupakan komputer besar yang digunakan untuk memproses data atau aplikasi yang besar. Komputer mainframe biasanya digunakan dalam sebuah perusahaan atau organisasi yang menangani data seperi sensus, riset penelitian, dan keperluan militer.) Komputer mikro ( komputer yang menggunakan mikroprosesor sebagai cpu utamanya) Komputer mini dapat digunakan untuk melayani lebih dari satu pemakai. Terminal-terminal yang sering digunakan adalah disk Drive, pencetak, plotter, layar tampilan, papan ketik. Selain harus terhubung ke terminal-terminal atau periferal komputer, komputer juga harus saling berkomunikasi antara komputer yang satu dengan komputer yang lainnya. Untuk komunikasi jarak dekat dapa menggunakan terminal LAN (local area Networks). Sedangkan untuk komunikasi jarak jauh dapat menggunakan dedicated Networks, dan switched Networks. Switched Networks biasanya digunkan untuk jaringan telepon umum dan jaringan data paket. Biasanya dalam dedicated Networks terminal harus selalu mempunyai hubungan ke cpu tidak bergantung ada tidaknya data yang akan dikirim, sedangkan dalam switched Networks terjadi hubungan fisik antara cpu dengan terminal ketika akan mengirim pesan. Jaringan komputer adalah gabungan dari teknologi komputer dengan teknologi komunikasi, gabungan dari teknologi ini melahirkan pengolahan data yang dapat didistribusikan mencakup [emakaian database, software aplikasi dan pengunaan hardware secara bersamaan, untuk membantu dalam otomatisasi perkantoran dan peningkatan ke arah efisiensi kerja.
Manfaat jaringan komputer :
· Resources sharing, menggunakan sumber daya yang ada secara bersama, misalnya ada orang yang jauhnya 100 km dari data, tidak merasa kesulitan pada saat akan menggunakan data tersebut, seolah-olah berada didekatnya, sehingga jaringan komputer dapat mengatasi masalah jarak
· Reliabilitas tinggi, jaringan komputer mempuyai reliabilitas yang tinggi dengan mempunyai persediaan alternatif, misalnya suat data dapat di copy ke satu, dua, atau lebih komputer. Sehingga pada saat salah satu mesin rusak maka salinan di mesin lain masih ada.
· Menghemat uang, komputer berukuran kecil mempunyai rasio harga/kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan komputer besar, komputer besar seperti mainframe mempunyai kecepatan 10x lebih cepat dibandingkan dengan komputer pribadi namun harganya juga 1000x lebih mahal dibandingkan dengan komputer pribadi.
Jenis jaringan komputer
Jenis jaringan komputer meliputi
§ Lan (local area Networks)
§ Man (metropolitan area Networks)
§ Wan (wide area Networks)
§ Internet
§ Jaringan tanpa kabel
LAN (Local Area Network)
Merupakan jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau perusahaan yang berukuran hingga beberapa kilometer. Lan biasanya digunakan untuk menghubungkan komputer komputer pribadi dengan workstation di dalam kantor suatu perusahaan atau pabrik pabrik untuk memakai sumber daya secara bersama (resouce, contoh piranti) dan saling bertukar informasi.
MAN (METROPOLITAN AREA NETWORK)
Pada dasarnya merupakan versi lan yang lebih besar dan biasanya menggunakan teknologi yang sama dengan lan, man digunakan untuk jarak yamg meliputi antar kota.